Belanda berstatus tim favorit saat bertanding menghadapi Kosta Rika dilaga perempat-final Piala Dunia, Minggu (6/7) dinihari WIB, namun Wesley Sneijder tak mau berbuat sembarangan dengan meremehkan kekuatan Ticos.
Pasalnya, Kosta Rika telah membuktikan diri bahwa mereka pantas untuk diwaspadai dengan mencetak kejutan finis sebagai sang pemuncak di kelompok maut, Grup D, sebelum mengkandaskan Yunani melalui drama adu penalti di babak 16 besar.
“Mereka berada di delapan besar Piala Dunia, yang artinya mereka berada di antara delapan negara sepakbola terbaik,” demikian ungkap Sneijder kepada Times of India.
“Setiap laga ditahap ini dimulai dengan peluang 50-50. Perbedaan kekuatan antartim sekarang sangat kecil, apa pun bisa terjadi. Dan Kosta Rika memuncaki grup dengan mengirim pulang dua raksasa Eropa, Italia serta Inggris.”
“Jadi, akan ada terlalu banyak pertaruhan di sini,” tegas sang playmaker.
Cara mengisi dns managements domain.tk
-
Cara mengisi dns managements domain.tk, mengisinya lihat cara mengisi DNS
Management nya di bawah ini kolom pertama bagian name kosongkan wae , type
pilih ...