Home » » RAIH PERDANA MANIS , AS ROMA INGGIN TANCAP GAS

RAIH PERDANA MANIS , AS ROMA INGGIN TANCAP GAS

ROMA – AS Roma membuka awal musim dengan torehan yang manis, setelah mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-0 di Stadion Olimpico. Mengalahkan La Viola dengan skor meyakinkan, membuat skuad asuhan Rudi Garcia ini berniat untuk tancap gas,supaya bisa menjauhi para rival-rivalnya.

Dua gol klub berjuluk I Giallorossi diciptakan oleh Radja Nainggolan di menit ke-28 serta Gervinho di penghujung babak kedua. Kemenangan ini juga dipersembahkan khusus untuk para suporter AS Roma yang sudah setia mendukung Roma selama ini.

“Sudah lama sekali rasanya sejak kami bermain di Stadion Olimpico dan salut kepada fans di akhir pertandingan,” ucap De Rossi seperti dilansir football-italia, Minggu (31/8/2014).

“Saya pikir intensitas kami hingga akhir pertandingan sangat normal, mengingat ini merupakan pertandingan resmi pertama musim ini. Fiorentina juga salah satu tim yang memiliki strategi menyerang, jadi tidak ada yang bisa menghentikan mereka untuk mendapatkan kesempatan,” imbuhnya.

Lebih lanjut selain menjauhi Juventus, Serigala Ibu Kota juga mewaspadai tim-tim yang musim lalu berada di posisi 10 besar klasemen. Musim 2013-2014 lalu AS Roma harus puas bertengger di posisi runner up.

“Kami berniat untuk menjauhi Juventus, walaupun ini baru awal. Kami juga waspada dengan AC Milan, Napoli, Inter Milan,  Lazio serta Fiorentina sebab mereka juga akan berjuang hingga akhir,” tandasnya.

Find Us On Facebook

Popular Posts