Home » » AREMA U - 21 BAKAL TANTANG TIMNAS U - 19

AREMA U - 21 BAKAL TANTANG TIMNAS U - 19


Manajer umum Arema Cronus Ruddy Widodo mengungkapkan, tim U-21 Arema sudah siap menghadapi tim nasional Indonesia U-19 pada 7 Juli mendatang. Ajang ini juga sekaligus merupakan persiapan tim Arema U-21 sebelum bertarung kembali di babak 12 Besar Indonesia Super League (ISL) U-21.

Timnas U-19 saat ini sedang melakoni Tur Nusantara. Tim polesan Indra Sjafri ini telah memulai agenda turnya ketika berhadapan dengan tim PON Aceh kemarin malam. Serangkaian Tur Nusantara ini merupakan bagian dari persiapan Garuda Jaya menjelang berlaga di ajang Piala Asia U-19 di Myanmar.

 Ruddy isyaratkan bahwa, timnas U-19 bakal ditantang Arema U-21 di Stadion Kanjuruhan , Malang. Ruddy yakini permainan khas ala Malangan yang menjadi ciri khas permainan U-21, sehingga berhasil memuncaki grup 2 ISL U-21 , akan memberikan pelajaran.

“Kita menyambut baik tawaran ini, sebab dari jadwal yang kita terima, mereka datang ke Malang usai bertanding di Kediri. Sebelumnya memang kita pernah menolak pada kesempatan tur edisi pertama timnas U- 19, sebab merasa belum siap. Kali ini tim Arema U-21 sudah siap,” ungkap Ruddy kepada Goal Indonesia.

Sementara itu, manajer Arema U-21 Fuad Ardiyansyah juga sangat senang dengan kesempatan ini. Sebab di bulan Juli,untuk  kompetisi U-21 sedang libur, sementara itu tim Arema U-21 yang telah lolos ke babak 12 besar memiliki kepentingan untuk mempersiapkan diri. Adanya lawan yang berkualitas membuat Ongis Licek bisa terus pada level yang bagus.

“Kita bersyukur dengan tawaran ini, sebab memang pada babak 12 besar ini tim-tim kuat juga sudah ada, dan Arema U-21 tentu juga butuh persiapan yang matang,”untuk jalani babak 12 besar ISL.

Find Us On Facebook

Popular Posts